Pages

Jumat, 12 November 2021

Asosiasi Peringatkan Pilot Drone Indonesia tak Terbang di WSBK Mandalika

Sumber : tempo.co

Asosiasi Pilot Drone Indonesia (APDI) mendorong seluruh anggotanya untuk mematuhi etika penerbangan pesawat tanpa awak, termasuk saat ada pagelaran World Superbike Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang dimulai hari ini, Jumat 12 November 2021. Pengetahuan tentang etika dan aturan terbaru dari Kementerian Perhubungan dibagikan asosiasi lewat sosialisasi yang melibatkan 500 anggotanya dari seluruh Indonesia.

"Kegiatan itu diikuti oleh pilot drone baik dari instansi atau sipil. Ini untuk sosialisasi aturan terbaru dalam penerbangan drone," kata Ketua APDI Akbar Marwan di Jakarta, Kamis 11 November 2021.

Akbar mengatakan, tempat atau lokasi dalam penerbangan drone tidak boleh sembarangan. Di antaranya adalah menjalin komunikasi dan memiliki izin sebelum drone diterbangkan. Pelanggaran, menurut Akbar, bisa mengundang sanksi pidana. Komunikasi dan izin ditekankannya dalam hal keinginan menerbangkan drone mengikuti kegiatan WSBK Mandalika. Hal ini karena adanya hak siar penuh yang telah digenggam pihak tertentu, dalam hal ini Dorna Sport.

"Artinya jangan terbangkan drone ketika balapan dimulai, karena bisa menimbulkan hal yang tidak diinginkan,” katanya sambil menambahkan, “Jangan hanya mengejar konten karena tidak semua yang direkam itu bisa dijadikan konten."

Akbar mencontohkan ketika balapan dimulai dan ada yang menerbangkan drone, dipastikannya akan ada penindakan oleh petugas keamanan yang telah disiagakan. Untuk menghindari insiden yang tidak diinginkan itulah APDI telah melakukan sosialisasi tentang aturan dan etika dalam penerbangan pesawat drone.

Sosialisasi diharapkannya pula mampu meningkatkan sumber daya manusia, sehingga para pilot tetap menjaga keamanan dan kondusivitas saat menerbangkan drone. "Yang perlu diperhatikan agar aman menerbangkan drone, yakni mengetahui seluruh peraturan mengenai penerbangan pesawat," katanya lagi.

Ia mengimbau kepada semua pengguna drone di Indonesia maupun yang ada di NTB untuk bisa menjaga keamanan dan mendukung ajang balap World Superbike dan MotoGP yang berlangsung di Pertamina Mandalika Street Circuit. Rinciannya, sirkuit itu menjadi tuan rumah balap Asia Talent Cup pada 12-14 November, selanjutnya balap motor World Superbike 19-21 November dan MotoGP pada Maret 2022.

Source :  tekno.tempo.co


0 komentar:

Posting Komentar